Klinik Infertilitas Permata Hati

Klinik Infertilitas Permata Hati

Instalasi Kesehatan Reproduksi

RSUP Dr.Sardjito

 

 

 PROFIL

 

Permata Hati yang merupakan singkatan dari “Persiapan Melahirkan Anak Tabung Harapan Suami Istri” yang merupakan program khusus tim infertilitas RSUP Dr.Sardjito/ FK UGM. Program ini bertujuan untuk mengelola pasangan kurang subur dari metode yang paling sederhana sampai ke metode yang paling canggih yang tersedia saat ini. Beberapa metode yang dapat diterapkan di Klinik Infertilitas Permata Hati adalah Teknologi Reproduksi Berbantu (TRB) Bayi Tabung, Injeksi Sperma Intra Sitoplasma (penyuntikan sperma pada sel telur), simpan beku embrio (hasil pembuahan), ovum dan sperma, serta maturasi oosit secara in vitro (pematangan sel telur secara biakan di luar tubuh).

Kegiatan utama Permata Hati terdiri atas: (1) poliklinik infetilitas, (2) poliklinik andrologi (saat ini bertempat di Poli Kontap), (3) kamar operasi laparoskopi, (4) laboratorium sitogenetika (pada tahun 2015, setelah alih kelola, diusulkan untuk bergabung di ILK), dan (5) laboratorium teknologi reproduksi.

Produk layanan di Klinik Permata Hati bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pasangan infertil pada indikasi sebagai berikut :

  1. Inseminasi Buatan

Inseminasi buatan adalah adalah proses pembuahan dengan cara memasukkan sperma  ke dalam rahim dengan tujuan memperoleh kehamilan melalui inseminasi (fertilisasi in vivo/di dalam tubuh) dengan cara selain hubungan seksual.

  1. Analisa Kromosom

Kromosom diketahui menjadi tempat genetik yaitu DNA dan RNA. Selama pembelahan sel dapat terjadi kesalahan yang menimbulkan kelainan kromosom. Kelainan kromosom dapat dianalisis dengan menggunakan mikroskop untuk memeriksa jumlah kromosom yang abnormal atau kromosom cacat yang terkait dengan beberapa kelainan bawaan atau sindrom.

  1. Endoskopi dalam kedokteran reproduksi

Endoskopi adalah prosedur sederhana yang memungkinkan dokter untuk melihat ke dalam tubuh manusia dengan menggunakan alat yang disebut endoskop. Endoskopi yang dilakukan di Klinik Permata Hati merupakan prosedur penunjang dalam penegakan diagnosis maupun terapi yang berkaitan dengan reproduksi.

  1. In Vitro Fertilization (IVF) atau fertilisasi in vitro

IVF atau sering disebut bayi tabung, adalah suatu proses pembuahan sel telur oleh sel sperma di luar tubuh sang wanita: in vitro (“di dalam gelas kaca”) dalam hal ini di laboratorium. Proses ini melibatkan stimulasi proses ovulasi seorang wanita, dengan tujuan untuk mengambil sel telur dari ovarium (indung telur) wanita itu dan membiarkan sperma membuahi sel-sel tersebut di medium tertentu pada cawan di laboratorium. Sel telur yang telah dibuahi (zigot) akan dibiakkan selama 2–6 hari di dalam sebuah media pertumbuhan dan kemudian embrio dipindahkan ke rahim ibu dengan tujuan adanya kehamilan.

  1. Intra Cytoplasmic Sperm Injection (ICSI) atau penyuntikan sperma pada sel telur

ICSI adalah teknik yang banyak digunakan pada metode bayi tabung, sebagai alternatif selain teknik konvensional. Pada IVF konvensional, proses fertilisasi terjadi setelah satu sel telur akan dipertemukan dengan 50.000-100.000 sperma di cawan petri dan satu sperma terbaik membuahi sel telur tersebut. Sedangkan pada teknik ICSI, satu sperma terpilih langsung disuntikkan ke dalam satu sel telur agar terjadi fertilisasi. Proses sebelum penyuntikan sperma kepada sel telur adalah sama dengan proses pada IVF. Setelah terjadi pembuahan pun, embrio akan ditransfer ke rahim ibu.

  1. Simpan beku Embrio, Sperma dan Sel telur

Simpan beku merupakan suatu metode untuk menyimpan sperma maupun sel telur pada cairan nitrogen yang bersuhu sangat dingin (-196oC) sehingga proses metabolisme terhenti namun tidak menyebabkan kematian sel. Embrio, sperma dan sel telur yang dibekukan dapat dihangatkan dan digunakan kembali untuk melanjutkan proses tahap-tahap dengan tujuan terjadinya kehamilan.

 

 Koordinator : dr. Shofwal Widad, SpOG(K)

Bidang Keahlian Sumber Daya Manusia
1. a. Endokrinologi Reproduksi

 

b. Histero-Laparoskopi

Endokrinologi

 

c. Ultrasonografi Reproduksi

 

 

 

1. Prof. dr.H.Moch.Anwar,M.Med.Sc.,SpOG.(K).

2. Prof. dr. H. Djaswadi Dasuki, MPH,PhD.,SpOG.(K)

3.  dr. AR. Amino Rahardjo, SpOG.(K)

4. dr. Dwi Haryadi, SpOG(K)

5. dr. Shofwal Widad, SpOG(K)

6. dr. M .Luthfi Alkaff, SpOG(K)

7. dr. Agung Dewanto, SpOG(K).,PhD

8. dr. Sarrah Ayuandari, Ph.D

9. dr. Endah Rahmawati, MA

2. Embriologi 1.    Dr. dr. Ita Fauzia Hanoum, MCE

2.    Diany Ayu Suryaningtyas, S.Si, M.Biotech

3. Andrologi 1.    Dr. dr. Dicky Moh. Rizal M.Kes.Sp.Andr.
4. Urologi 1.    dr. Danarto, SpBU., SpU.

2.    dr. Trisula Utomo, SpU

3.    dr. Indrawarman, SpU

4.    dr. Untung Trenggono, SpU

5. Immunologi Reproduksi  1. Prof. Dr. dr.Budi Mulyono, Sp.PK,MM

2. dr. Windarwati, MSc.,SpPK(K)

6. Psikologi Tim Psikologi RSUP DR Sardjito
7. Keperawatan 1.    Sri Rahayu, AMK

2.    Sri Nuryati, Skep. Ners

3.    Safa’atun Hatimah, AMK

4.    Veronica Tri Widiastuti,A.Md.Keb.

5.    Dessy Pratiwiana, A.Md.Keb.

6.     Mulyani, SS.T

7.    Romadhoni Umi Utami, A.Md.Keb.

8. Laboratorium 1.    Waginem (Jeki), Amd.AK

2.    Astiti Tyas Hanatzari, Amd.AK

3.    Waginem (Iin), Amd.AK

9. Operator alat 1.    Hadyan Suka Prabowo

2.    Apriyadi  Budi Santosa

10. Administrasi Umum dan Keuangan & Logistik 1.    Dra. Sunarsih

2.    Retno Wahyuningtyas

11. Tenaga Pramu Rumahtangga 1. Mardjoko

2. Gunarta

 

KINERJA PELAYANAN

Milestones pencapaian Klinik Permata Hati adalah sebagai berikut:

Capaian jumlah pasien dan tindakan di Permata Hati adalah sebagai berikut:

  • Poliklinik: 7826 pasien/tahun
  • Inseminasi intrauterine: 141 pasien/tahun
  • Histeroskopi: 220 pasien/tahun
  • laparoskopi: 140 pasien/tahun

Grafik di bawah ini menunjukkan trend jumlah pasien bayi tabung di Klinik Permata Hati:

 

AKSESIBILITAS

Klinik Infertilitas Permata Hati RSUP Dr. Sardjito

Jl. Kesehatan No. 1 Sekip Sinduadi

Yogyakarta, DIY 55284

Waktu Pendaftaran: Senin – Jum’at, pukul 07.30 – 13.00

Waktu Pelayanan: Senin-Jum’at, 07.30- selesai

Telefon : (0274) 518684, 587333 Psw 602; Fax: (0274) 553575

 

Google maps:

https://www.google.com/maps/place/Klinik+Infertilitas+Permata+Hati/@-7.7682325,110.3714651,17z/data=!3m1!4b1!4m5!3m4!1s0x0:0x5c024bf11047ac93!8m2!3d-7.7682325!4d110.3736538